GPS mobil yang bagus memang memberikan perlindungan lebih dibandingkan dengan alat pelacak dengan spesifikasi biasa. Sebelumnya Anda pasti sudah mengenal apa itu GPS tracker bukan? Pada dasarnya, GPS tracker adalah perangkat pelacak untuk kendaraan. Baik itu motor atau mobil. Perlu diketahui bahwa GPS tracker ini berbeda dengan GPS navigasi yang fungsinya untuk menunjukkan rute perjalanan. Ketika alat pelacak ini terpasang, maka keberadaan dan lokasi persis sebuah kendaraan bisa terpantau secara real time. Lokasi kendaraan bisa dilihat lewat peta digital mudah dibaca, jadi siapa saja bisa membacanya. Adanya fitur real time pelacakan titik koordinat ini membuat pemilik kendaraan tahu sedang berada dimana mobilnya.
5 Kriteria GPS Mobil yang Bagus & Berkualitas
Tindak pencurian di Indonesia sendiri masih tergolong cukup tinggi. Bukan hanya barang-barang seperti televisi, uang, atau perabotan rumah saja yang dicuri. Namun barang lain seperti kendaraan motor atau mobil pun tidak luput dari aksi pencurian. Tentunya sebagai pemilik kendaraan mobil, Anda tidak ingin mengalami pencurian ini bukan? Oleh sebab itulah, Anda harus mengamankan mobil dengan sebaik mungkin. Untuk mengamankan kendaraan dari aksi pencurian sebenarnya bisa dilakukan dengan menggunakan beberapa cara. Diantaranya adalah memasang alarm pada mobil, memasang kunci stir, sampai memasang GPS mobil yang bagus.
Untuk Anda yang ingin memasang GPS pada mobil, tetapi masih bingung sebaiknya memilih seperti apa. Berikut ini ada beberapa kriteria GPS mobil yang bagus untuk dipilih.
-
Fitur Lengkap
Alat pelacak mobil yang baik tentunya harus mempunyai fitur lengkap. Untuk fitur yang ada pada GPS tracker diantaranya adalah pelacakan posisi secara real time, data perjalanan tersusun rapi, share location, data synchronize, dan masih banyak lainnya. Semakin lengkap fitur yang dimiliki oleh GPS tracker, maka GPS tersebut akan semakin aman untuk dipasang pada mobil. Jadi misalnya mobil sedang dibawa oleh saudara atau teman, nah Anda bisa tahu dimana titik lokasi kendaraan berada secara langsung.
-
Mempunyai Server Centre Sendiri
Kemudian dari segi server yang dimiliki oleh alat pelacak tersebut pun sudah milik sendiri. Dengan memiliki sever center sendiri maka akan dirawat secara berkala. Sebab pelanggan adalah yang nomor satu. Lain hal dengan server center yang masih menumpang atau gratisan. Hal ini malah akan membuat alat pelacak kurang bisa bekerja secara maksimal. Bisa jadi lemot, titik koordinat tidak pas, dan masih banyak kendala-kendala lainnya.
-
Produk Original
Selanjutnya dari segi produknya sendiri pun original. Yang artinya bukan bajakan atau KW. Dimana GPS tracker tersebut memiliki garansi resmi dari perusahaan. Selain itu juga memiliki sertifikat POSTEL dan berizin resmi. Dengan adanya izin resmi, artinya GPS tracker tersebut sudah legal dan bisa dipakai di negara Indonesia. Bayangkan kalau produk alat pelacak tersebut ilegal, pastinya akan sangat merugikan ketika dipakai.
-
Mudah untuk Didapatkan
Alat pelacak yang baik dan sudah cukup terkenal biasanya bisa ditemukan di berbagai daerah. Misalnya di Medan, Jakarta, Jawa Barat, dan kota-kota lainnya. Dengan banyaknya kantor cabang yang dimiliki oleh GPS tracker tersebut maka tidak akan kesulitan mencarinya. Selain itu juga sebagai pertanda bahwa GPS tracker tersebut sudah dikenal banyak orang dan memiliki banyak pelanggan. GPS tracker yang mudah dikenal, bisa dipercaya oleh banyak orang juga nantinya.
-
Harganya Cukup Terjangkau
Selain itu dari segi harga yang ditawarkan GPS tracker pun cukup terjangkau. Artinya bukan harga mahal atau harga murah. Tetapi masih bisa bersaing dengan harga dari GPS tracker lainnya. Dengan adanya harga yang terjangkau ini, maka pelanggan tidak harus mengeluarkan anggaran dalam jumlah banyak tentunya. Oleh sebab itulah, banyak pelanggan yang membandingkan antara satu harga GPS tracker dengan GPS tracker lainnya.
Tempat Jual GPS Mobil yang Bagus & Berkualitas
Demikianlah beberapa kriteria penting yang harus dipertimbangkan dengan baik ketika memilih GPS tracker untuk mobil. Untuk Anda yang ingin memasang GPS tracker yang baik dan berkualitas. Tetapi belum menemukan GPS tracker yang bagus seperti apa. Anda tidak perlu kebingungan, Start GPS merupakan pilihan tepat. Ada banyak keuntungan yang bisa Anda dapatkan jika menggunakan alat pelacak dari Start GPS ini.
- Tersedia layanan diberbagai kota besar di Indonesia. Mulai dari Medan, Jambi, Pekanbaru, Lampung, Jakarta, Cibubur, Bandung, Semarang, Surabaya, Makassar, Cimahi. Bahkan konsumen nantinya bisa memanggil teknisi untuk datang ke lokasi. Jadi Anda lebih hemat waktu dan biaya perjalanan tentunya.
- Varian GPS tracker yang dimiliki oleh Start GPS pun beragam. Jadi Anda nantinya bisa memilih GPS tracker mana yang cocok dan sesuai dengan kebutuhan Anda. Diantaranya ada ST-008, ST-108, ST-208, dan S-910. Dengan fitur yang lengkap tentunya akan membuat Anda semakin nyaman dan aman untuk menggunakan GPS tracker ini.
- Semua GPS mobil yang bagus di Start GPS ini sudah memiliki izin resmi dan bersertifikat POSTEL. Yang artinya legal dipakai di negara Indonesia. Selain itu juga memiliki garansi resmi. Jadi Anda tidak perlu khawatir jika nantinya terjadi sesuatu pada GPS tracker yang sudah dipasang.
- Start GPS juga menerima migrasi platform tanpa harus membeli alat baru. Konsumen nantinya cukup membeli lisensi server saja dan sudah bisa menggunakan aplikasi Start GPS dengan baik dan mudah tentunya.
- Start GPS juga memiliki tim berpengalaman untuk pemasangan, perawatan server center dan harga GPS yang terjangkau. Jadi nantinya konsumen tidak harus mengeluarkan anggaran dalam jumlah besar.