GPS pelacak motor – Aksi pencurian kendaraan bermotor nyatanya lebih banyak terjadi dibandingkan dengan kendaraan-kendaraan lainnya. Ini dikarenakan motor memiliki bentuk yang lebih kecil jika dibandingkan dengan mobil. Terlebih lagi tidak banyak motor yang diberikan pengamanan ganda, sehingga memudahkan untuk dicuri. Tentunya Anda tidak ingin hal ini terjadi bukan? Oleh karena itulah, pastikan untuk mengamankan sepeda motor dengan baik. Untuk membuat sepeda motor menjadi aman bisa dilakukan dengan beberapa cara. Mulai dari menggunakan kunci stang ke arah kanan, memasang alarm, sampai memasang GPS tracker.

7 Keuntungan Memasang GPS Pelacak Motor

Sebagian orang mungkin belum tahu apa itu GPS tracker. GPS tracker sendiri merupakan alat yang dipakai untuk menunjukkan titik koordinat dari sebuah benda di detik itu juga. Tidak heran jika GPS tracker juga disebut sebagai alat pelacak real time. Biasanya GPS tracker ini diletakkan pada tempat-tempat rahasia pada motor atau kendaraan lainnya. Dengan memasang GPS pelacak motor, kendaraan tidak hanya terlindungi dari kejahatan pencurian saja. Namun GPS tracker ini memiliki kelebihan lainnya yang perlu Anda ketahui. Diantaranya sebagai berikut ini;

  1. Memantau Kendaraan

Keuntungan pertama yang akan didapatkan oleh pengguna GPS tracker adalah kendaraan bisa terpantau. Biasanya GPS tracker akan terhubung dengan aplikasi yang dipasang pada smartphone. Dengan begitu pemilik kendaraan jadi tahu dimana posisi kendaraan sedang berada. Jika kendaraan dipinjam oleh teman, maka Anda jadi tahu dibawa ke mana saja kendaraan tersebut. Hal ini tentunya akan sangat berguna untuk Anda jika sampai terjadi pencurian kendaraan. Karena pada akhirnya, lokasi terkini kendaraan akan diketahui lewat aplikasi di smartphone.

  1. Mematikan Mesin Jarak Jauh

Jika misalnya kendaraan sudah dibawa kabur oleh pencuri. Anda masih bisa mematikan mesin kendaraan dari jarak jauh. Dengan begitu orang yang membawa kabur kendaraan Anda akan merasa kebingungan ketika mesin tiba-tiba mati. Hal ini tentunya menjadi salah satu keuntungan terbaik untuk Anda, karena dengan begitu jadi bisa menghubungi polisi untuk menuju lokasi kendaraan berhenti. Namun harus diketahui dengan baik dahulu bahwa untuk mendapatkan fitur satu ini kita harus mengeluarkan anggaran lebih banyak. Sebab tidak semua GPS tracker motor memiliki fungsi satu ini.

  1. Mencegah Penyalahgunaan Pemakaian

Misalnya motor Anda dipinjam teman untuk mengantarkan saudaranya ke terminal atau tempat lainnya. Nah, Anda nantinya bisa mengetahui apakah benar hanya dipakai untuk ke terminal atau tempat tujuan tersebut. GPS pelacak motor nantinya bisa memberikan notifikasi ignition on/off dan laporan trip. Dimana Anda bisa memantau jam dan titik-titik lokasi kendaraan dinyalakan dan dimatikan. Pengecekan rute ini akan membantu Anda mengetahui kendaraan yang dipinjam menyimpang rute atau tidak.

  1. Membuat Jadwal Perawatan

Terkadang sebagai pemilik kendaraan bermotor sedikit merasa malas untuk merawat kendaraan sendiri bukan? Jika sudah memasang alat pelacak motor ini tentunya kita akan terbantu dengan adanya jadwal perawatan berkala. Biasanya dalam aplikasi GPS tracker akan tersedia menu untuk membuat perawatan berkala pada kendaraan. Nah, Anda bisa memanfaatkan fitur satu ini untuk perawatan berkala. Jadi ketika sudah waktunya untuk melakukan service bulanan, aplikasi akan memberikan notifikasi kepada pemilik smartphone. Hal ini akan menjadi alarm terbaik untuk Anda yang sering lupa melakukan service bulanan. Selain itu GPS tracker motor biasanya juga memiliki fitur untuk memantau bahan bakar.

  1. Meningkatkan Profit

Sebagai contohnya Anda memiliki usaha pengantaran dengan menggunakan sepeda motor. Nah sistem pemantauan GPS akan membuat operasi armada menjadi lebih efisien dan produktif. Dengan begitu proses pengiriman jadi tepat waktu dan pekerjaan jadi banyak yang terselesaikan. Laporan dari GPS tracker ini bisa dipakai untuk membantu mengambil keputusan. Dengan begitu nantinya bisa tahu seberapa efisien pemakaian kendaraan. Juga bisa mengetahui apakah armada akan membutuhkan pengurangan atau penambahan. Hal ini pastinya akan memberikan dampak positif untuk pertumbuhan profit perusahaan.

  1. Bisa Share Location

Kelebihan lain yang akan didapatkan jika memasang GPS tracker adalah adanya fitur share lokasi. Jadi misalnya kita sedang tidak tahu sedang berada di lokasi mana. Maka bisa melihat lokasi terkini dan share pada teman. Cara ini sangat membantu untuk Anda yang suka travelling atau melakukan perjalanan jauh. Jika nanti tersesat, maka bisa meminta pertolongan kepada teman. Dengan adanya GPS pelacak motor ini tentunya akan sangat membantu dalam keadaan apa pun.

Pilih GPS Pelacak Motor yang Terbaik

Nah itulah beberapa keuntungan jika Anda menggunakan GPS tracker pada motor. Dengan begitu, kendaraan motor Anda jadi lebih aman. Untuk Anda yang ingin memasang GPS tracker pada motor, tetapi belum menemukan merek GPS tracker terbaik seperti apa. Anda tidak perlu kebingungan, Start GPS menjadi pilihan terbaik untuk pemasangan GPS pelacak motor. Ada banyak kelebihan jika Anda memasang GPS tracker dari Start GPS. Diantaranya adalah layanan di berbagai kota besar Indonesia. Mulai dari Medan, Jambi, Pekanbaru, Lampung, Jakarta, Cibubur, Bandung, Semarang, Surabaya, Makassar, Cimahi. Jika Anda ingin berganti dari GPS tracker lama ke Start GPS. Maka Anda bisa mengganti aplikasi Start GPS tanpa harus membeli perangkat baru. Konsumen nantinya hanya perlu membeli lisensi server dari Start GPS.

Selain itu Start GPS juga sudah memiliki izin resmi dan memiliki sertifikat POSTEL. Dengan begitu GPS tracker dari Start GPS ini aman digunakan di Indonesia. Memasang GPS tracker Start GPS juga membantu ekonomi bangsa karena memang buatan Indonesia.